KUNJUNGAN INDUSTRI Part 1 STUDIO KALAHAN (Bpk. Heridono)

Kunjungan Industri
(Part 1)


Studio Kalahan 
( Bpk. Heridono )





   Sedikit cerita untuk mengawali blog ku ini,yaitu tentang keseruan kunjungan industri ke studio "kalahan" milik Bpk. Heridono  yang terletak di Jl. Patukan no.50 Rt 01/Rw 20 Ambar Ketawang Gamping Sleman, Yogyakarta.
    Sebelum aku bercerita lebih banyak lagi tentang kunjungan industri ini, aku ingin memperkenalkan diri terlebih dalu, Nama ku Talitha Sabilillah Mahasiswa semester 1 dari prodi DKV Institut Teknologi Telkom Purwokerto. Blog ini ku buat dalam rangka memenuhi tugas ku di mata kuliah pengantar seni rupa dan desain di semester pertamaku ini.

Berikut sedikit pengalaman kunjungan industri ku, selamat menikmati!

All About Studio "Kalahan"...

(5, Januari ,2018)






         Studio kalahan merupakan studio yang didirikan oleh Bpk. Heridono, beliau adalah salah satu seniman Indonesia yang telah banyak mewarnai dunia persenian Indonesia dengan karya-karya yang telah diciptakan oleh beliau selain sebagai sorang yang bersifat ramah serta sangat mengayomi. Beliau lahir di Jakarta tahun 60 dan besar di sana, dan itu juga yang menjadi alasan beliau tidak bisa berbahasa jawa. Kemudian pada tahun 80 beliau pindah ke Jogjakarta dan masuk kuliah di ASRI sampai dengan tahun 87 yang pada akhirnya membuat bpk. Heridono ini di drop out. 


       
       Dulunya bangunan studio Kalahan tersebut merupakan rumah residensi salah satu polisi Belanda yang kemudian di gunakan untuk tempat pembuataan keramik dan sekoalah dasar, dan pada saat itu juga ada seorang bangsawan dari keraton, yaitu sri sultan ke-7 yang sempat lama tinggal di bangunan studio kalahan tersebut, kemudian studio kosong selama 15 tahun lama nya yang pada akhirnya pada tahun 2001, di beli oleh bapak heri untuk di jadikan studio pribadi beliau, tapi mulai pada tahun 2014 studio ini dibuka untuk seniman-seniman sehingga mereka bisa mengadakan pameran,diskusi-diskusi atau performance di studio Kalahan ini.



Mengapa dinamakan Studio "KALAHAN"???






        Alasan nya yaitu, dahulu Bpk. Heridono terinspirasi dari salah satu pameran yang ada di perancis tahun 1863 yang judulnya "Salonderevuse" dan pada saat itu ada juga pameran yang sangat besar, yaitu pameran "parisalon" dimana banyak dari karya para seniman yang ditolak juri untuk tampil di pameran tersebut.
Dan mereka pada akhirnya membuat pameran untuk menandingi pameran yang telah menolak karya-karya mereka dengan pameran salonderevuse tersebut, yaitu dengan berupa pameran dari karya-karya yang telah di tolak juri, dari situlah pak heridono berfikir bahwa kegagalan atau ketidak sempurnaan dan kesalahan adalah blessing atau berkat untuk proses kreatifitas kitan jadi kita bisa selalu belajar dari semua hal.
         Selain itu yang menginspirasi nama "Kalahan" juga didapat dari film hollywood yaitu "Dirty Harry" yang dibintangi oleh Clint Eastwood yang berperan sebagai agen polisi dengan nama Harry Callahan, dan dari situ Bpk. Heridono mungkin nama "Kalahan" cocok untuk studio ini ,jadi beliau tidak ingin menangan tetapi kalahan saja supaya kita tau kekurangan diri kita dimana.
        Sebagian besar dari karya-karya bapak Heridono ini menggambarkan seorang " Angel" atau "Bidadari", karena menurut beliau dari situlah cara menunjukan bahwa dia memiliki simbol atau idea atau sebuah gagasan.
Angel atau bidadari itu sendiri digambarkan oleh pak Heridono sebagai sebuah inspirasi ,yang dia selalu terbang bebas dan tentunya bersifat futuristik (selalu menatap masa depan).


beberapa karya dari bapak Heridono...






















       
dan untuk berikut ini ada video singkat kunjungan ku di studio Kalahan ,

selamat menyaksikan guys...!!!



jangan lupa di like dan subscribe yaa teman teman..  :)



Moment in frame with him..


Bpk. Heridono


Pemberian cinderamata dari kampus IT Telkom Purwokerto kepada bpk Heridono










Terimakasih telah mengunjungi blog ini tunggu terus post selanjutnya!













0 komentar:

Posting Komentar

My Instagram